Kota Bekasi Butuh Sosok Figur Pemimpin Muda Kota Bekasi

Berita587 Dilihat

KOTA BEKASI – Penetapan hasil suara sudah selesai dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan anggota Dewan yang duduk sudah dapat kepastian, sehingga telah terlihat kekuatan politik di tingkat Legislatif, tak terkecuali DPRD kota Bekasi. Polling tentang siapa calon pemimpin kota Bekasi ke depan sudah banyak beredar.

Nama -nama baru mulai bermunculan dari pejabat Bekasi, Ketua Partai, bahkan mantan pejabat Walikota.

 

Melihat nama-nama yang muncul saat ini, Relawan Pro Pa-Gi menuju Indonesia Emas yang dikomandoi Ricard Efendi Siregar telah melakukan diskusi ke beberapa tokoh politik, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, LSM dan insan Pers. Melalui diskusi yang dilakukan oleh RN Pro Pa-Gi ternyata ada nama diluar kandidat yang beredar saat ini,” jelas Richard selaku Ketua Umum RN Pro PA-GI.

 

“Lebih jelasnya, Kota Bekasi butuh sosok pemimpin di luar nama yang beredar saat ini. Zaman milenial, dimana yang muda saatnya berkarya untuk bangsa dan negara, kita butuh pemimpin muda yang muncul diluar warga Bekasi, agar melihat kota Bekasi dari Kacamata yang lebih luas dan lebih jauh kedepan demi kemajuan kota Bekasi, itulah hasil yang dapat saya simpulkan dari diskusi bersama tokoh-tokoh masyarakat,” sebut Ricard.

 

Lebih lanjut Ricard mengungkapakan, dari beberapa hasil diskusi yang dilakukan bersama tim, muncul nama Kaesang Pangarep yang menurut warga Kota Bekasi, mampu memajukan Kota Bekasi ke depannya. Sosok Kaesang jelas tidak ada hubungan dengan masa-masa kepemimpinan sebelumnya, artinya terbebas dari komplik masa lalu Kota Bekasi.

 

“Hasil dari musyawarah inilah RN pro PAGI menyambut baik keinginan warga agar Kaesang jadi Walikota Kota Bekasi. Kaesang dianggap masyarakat pemimpin muda yang handal dan dapat dipercaya memajukan kota Bekasi,” pungkas Ricard. (***)