Kasus Covid-19 Di Kabupaten Bekasi Mulai Landai, Pasien Sembuh Terus Bertambah

Terkini4515 Dilihat

CIKARANG PUSAT – Penambahan kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bekasi kembali menunjukkan kurva stabil selama empat hari terakhir, terhitung sejak tanggal 1 – 4 Mei 2020 tidak ada penambahan kasus baru Covid-19 di Kabupaten Bekasi. Hal ini diungkapkan langsung oleh Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Bekasi, dr.Alamsyah. Senin (4/5).

“Alhamdulillah kasus positif, ODP dan PDP cukup landai. Semoga selanjutnya dapat terus menurun,” jelasnya

Setelah sebelumnya melalui laman resmi pikokabsi.bekasikab.go.id, Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Bekasi mencatat, Kabupaten Bekasi pernah menunjukkan kurva yang stabil selama lima hari, terhitung sejak 21 – 25 April 2020.

“Pada akhir April kasus covid-19 bertahan di angka 63 kasus selama lima hari, namum setelah itu angka positif terkonfirmasi terus bergerak hingga menyentuh angka 88 kasus sekarang. Semoga saja tidak ada kenaikan lagi,” jelas Alamsyah

Tidak hanya kasus positif Covid-19, Alamsyah mengatakan kasus ODP dan PDP di Kabupaten Bekasi juga mengalami penurunan. Per tanggal 4 Mei 2020, kasus ODP yang semula berjumlah 491 mengalami penurunan menjadi 425 kasus atau berkurang sebanyak 66 kasus. Sedangkan untuk PDP yang semula berjumlah 119 mengalami penurunan menjadi 101 kasus atau berkurang sebanyak 18 kasus.

“Kasus ODP dan PDP juga terus menurun. Hari ini juga Bapelkes sudah mulai meluluskan OPD yang di isolasi selama 14 hari,” ucapnya

Dirinya menjelaskan, saat ini tingkat presentase kesembuhan dalam tiga hari terakhir lebih besar daripada yang dirawat maupun yang meninggal, yakni 48% sembuh, 41% masih dirawat dan 11% meninggal.

“Di Kabupaten Bekasi sendiri, pasein positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh semakin terus bertambah,” jelasnya

Pada tanggal 1 Mei 2020, jumlah pasien sembuh tercatat sebanyak 35 orang, kemudian pada tanggal 2 Mei 2020 bertambah 4 orang menjadi 39 orang dan pada tanggal 3 Mei 2020 kembali bertambah 3 menjadi 42 orang.

“Data terakhir pada tanggal 3 Mei kemarin 42 orang, dan sekarang Senin bertambah lagi yang sembuh 1 orang sehingga total warga Kabupaten Bekasi yang sembuh mencapai 43 orang.” Tuturnya

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Bekasi pun berharap, trend kenaikan pasien positif sembuh covid-19 di Kabupaten Bekasi ini dapat menjadi semangat bagi masyarakat untuk bersama memutus mata rantai penularan Covid-19 di Kabupaten Bekasi. (Adv/HMS)

Komentar