Reses III R.Eko Setyo Pramono SE Gandeng RS Nusantara Cimuning

Berita195 Dilihat

MUSTIKAJAYA – Dalam masa reses III Tahun 2025 R Eko Setyo Pramono SE kali ini ada perbedaan yaitu di dalam kegiatan reses tersebut kehadiran pihak RS Nusantara lokasi reses tersebut di RT 003/004 kampung cimuning,Jumat (7/11).Rumah sakit Nusantara ini melakukan pemerikasaan kesehatan gratis untuk warga RT 003/004.

Kehadiran RS Nusantara ini disambut hangat para warga yang datang dalam kegiatan Reses tersebut dengan melakukan pemerikasaan gratis yang diadakan oleh pihak Rumah sakit tersebut,jenis pemeriksaan diantaranya cek gula darah,kolesterol,dan asam urat.

 

Dalam kesempatan disela sela acara reses tersebut anggota DPRD Kota Bekasi R Eko Setyo Pramono menyampaikan selain menyampaikan usulan aspirasi, warga bisa langsung mengecek dan pemeriksaan kesehatan secara gratis.

 

“Kehadiran pihak Rumah Sakit Nusantara ini yaitu untuk membantu warga yang ingin memeriksa kesehatan secara gratis dan juga menjalankan program pemerintah daerah jika ingin ke rumah sakit cukup dengan membawa KTP Kota Bekasi saja,dan tadi juga setelah selesai para perwakilan warga menyampaikan usulan aspirasinya bisa langsung diperiksa kesehatannya”. Ucapnya Sekretaris Komisi IV ini.

 

Hal ini juga senada disampaikan salah satu perwakilan dari pihak management Rumah Sakit Nusantara Ibu Kadek Dwi Lasmini.

 

“Kami dari perwakilan Rumah Sakit Nusantara ini sangat berterima kasih atas ikut hadir dalam acara reses Bapak Anggota Dewan R. Eko Setyo Pramono ini,dan tadi kami lihat juga para warga sangat antusias datang untuk memeriksa kesehatannya”. Ungkapnya.

 

Perlu diketahui Rumah Sakit Nusantara ini sebelumnya bernama Rumah Sakit Mustika Medika yang terletak di Jl. Klp Dua No 110, RT.007/RW.008, Padurenan, Kec. Mustika Jaya, Kota Bks, Jawa Barat 17156. (Red)